Wednesday, December 11, 2013

Tips Cerdas Pilih Kosmetik Bagi Para Wanita

Tips Memilih Kosmetik Wanita
InfoBeritaDunia-Ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan dalam memilih produk kosmetik atau produk perawatan kulit. Jangan sampai Anda salah memilih dan ujungnya justruk merusak wajah Anda. Berikut tips cerdas memilih kosmetik bagi para wanita.
  1. Hindari produk perawatan atau kosmetik yang mengandung sodium lauryl sulfate (SLS) atau surfaktan anion yang biasa terdapat dalam produk-produk pembersih. SLS banyak dijumpai dalam konsentrasi tinggi pada produk pembersih lantai, pembersih mesin, dan shampo mobil.

  2. Hati-hati terhadap kandungan mineral oil yang merupakan hasil pemurnian minyak mentah. Mineral oil tidak bisa menyerap ke dalam kulit karena ukuran molekulnya lebih besar dari ukuran pori kulit. Mineral oil juga bersifat komedogenik atau menimbulkan komedo.
  3. Hindari kosmetik yang mengadung pewarna dan pewangi khususnya Rhodamin B. Rhodamin B bersifat polar dan banyak digunakan pada jenis produk yang masuk kategori kosmetik berbahaya.
    Kosmetik Berbahaya Bagi Wanita


  4. Konsultasikan pada ahli kulit dan kecantikan sebelum membeli. Sebab, tidak semua orang punya jenis kulit yang sama. Untuk itu, jika Anda bingung dan ragu-ragu, jangan sungkan untuk konsultasi dengan dokter kulit atau ahli kecantikan terlebih dahulu.

  5. Pilih produk kemasan yang ada izin BPOM. Sebagaimana Anda ketahui, BPOM merupakan lembaga pemerintah yang bertanggung jawab untuk mengawasi produk obat dan makanan yang beredar di Indonesia. Pada umumnya, izin BPOM dapat terlihat di kemasan produk yang berupa nomor registrasi atau lambang halal.

  6. Hindari produk yang harganya terlampau murah. Bukan berarti produk yang mahal sudah terbukti dan terjamin kualitasnya. Namun, produk murahan apalagi tidak bermerek memiliki kandungan yang tidak jelas dan efek samping yang dapat membahayakan kesehatan dan kecantikan Anda.

0 comments:

Post a Comment