Tuesday, January 28, 2014

Semangat Juang Siswa SMK harus Tinggi

Semangat Juang Siswa SMK harus Tinggi
InfoBeritaDunia-Kegiatan Bupati Kendal Widya kandi Susanti tidak hanya berkutat pada masalah birokrasi dan pemerintahan semata. Pasalnya, di sela kesibukannya, ia menyempatkan diri mengajar di sekolah. Salah satunya Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 3 Kendal, kemarin.
Kepada para siswa SMK Negeri 3 Kendal, dirinya menekankan semangat juang siswa SMK atau struggle of life yang tinggi. Hal itu bisa menjadi salah satu bekal menuntut ilmu dan mempraktikkannya di dunia kerja nantinya.
”Dengan keinginan yang kuat dan berkomitmen menyerap yang ilmu baik, anak-anak bisa bekerja sesuai dengan tuntutan perusahaan dan teknologi. Semangat juang ini harus dimiliki, karena berguna untuk menumbuhkan sifat pantang menyerah dalam berusaha,” katanya.
Terkait dengan kesempatan kerja yang ditawarkan pasar, tambah bupati, para guru dan siswa diharapkan bisa memanfaatkannya dengan baik. Sekolah harus bekerja keras untuk menghasilkan lulusan yang berkualitas, dan siswa perlu belajar dengan baik dan sungguh-sungguh supaya bisa bersaing dengan lulusan dari SMK lain.
Kegiatan pencerahan yang dilakukan Bupati Widya di SMK Negeri 3 itu dihadiri sekitar 385 siswa-siswi. SMK Negeri 3 Kendal merupakan sekolah kejuruan yang sangat dibanggakan di kabupaten itu.

0 comments:

Post a Comment